Bursa Inovasi Desa Kecamatan Kemiri Tahun 2019
Bursa Inovasi Desa Kecamatan Kemiri Tahun 2019

By ADMIN 31 Jul 2019, 09:40:35 WIB Kegiatan
Bursa Inovasi Desa Kecamatan Kemiri Tahun 2019

Kemiri ( 29/ 7 ) Bursa Indonesia Desa telah digelar di Gedung Serba Guna Desa Kemirilor oleh Tim Pelaksana Inovasi Desa Kec. Kemiri. Sajian yg menarik untuk para tamu undangan adalah pentas gojek lesung dari Desa Kemirilor dg penabuh dan vocal dari ibu ibu yg sudah lansia. Tari gambyong dari Anak remaja Kemirilor menjadi pelengkap untuk memberikan hiburan pembuka bagi peserta BID dan hadirin semua. Camat Kemiri dalam sambutannya sangat berterimah kasih kepada semua pihak yg telah mensukseskan acara ini, berharap semoga desa banyak memunculkan inovasi dlm proses pembangunan. Sementara Kepala Dinpermades Kab.Purworejo dalam sambutannya memotivasi desa untuk lebih berinovasi dalam proses pembangunan di desa dan bagaimana menggali potensi desa untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. Bursa Inovasi Desa di Kemiri disamping memaparkan vedio profil beberapa produk unggulan hasil capturing TPID Kec. Kemiri dan dari Luar Kecamatan juga dipamerkan beberapa produk unggulan hasil capture, yakni Cikal Kelapa Bonsay Rejowinangun , Batik Tulis Kemirikidul, Bank Sampah Tunas Harapan Kalimeneng,  Taman wisata Curug Kaliurip, kuliner sagon Coklat Bedono Kluwung dan Bibit Buah buahan dari Karang Duwur. Dengan kemasan acara yg menarik dan apik, menyebabkan peserta merasa puas mengikuti BID.  Sebagai hidangan yg mengenakkan adalah sajian kopi Purbayan menjadi pelengkap acara kali ini.  Hadir dalam kesempatan itu Kepala Dinpermades Kab. Purworejo, OPD Terkait, Forkompincam, UPT di Lingkungan Kec. Kemiri, Kades bersama Ketua BPD dan Perwakilan Perempuan serta tamu undangan lainnya.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment