Cek Lokasi Masjid Jami Ar Rofii Desa Loning dalam rangka Persiapan Tarling Bupati Purworejo
Cek Lokasi Masjid Jami Ar Rofii Desa Loning dalam rangka Persiapan Tarling Bupati Purworejo

By ADMIN 27 Mar 2024, 15:32:47 WIB Kegiatan
Cek Lokasi Masjid Jami Ar Rofii Desa Loning dalam rangka Persiapan Tarling Bupati Purworejo

Keterangan Gambar : Cek Lokasi Masjid Jami Ar Rofii Desa Loning dalam rangka Persiapan Tarling Bupati Purworejo


Rabu (27/3) Camat Kemiri, Bapak Bambang Supriatno,S.Sos bersama dengan Ibu P Eko Winarni,S.IP (Kasi Pembangunan) dan Bapak Suhartono,S.E (Kasi PUM dan Trantibum) melaksanakan cek lokasi Masjid Jami' Ar-Rofi'i Desa Loning yang akan dikunjungi oleh Bupati Purworejo dalam rangka Tarawih Keliling. Kegiatan yang dimulai pukul 11.30 WIB tersebut juga didampingi oleh Kepala Desa Loning dan sebagian dari Perangkat Desa Loning. Di Masjid Jami' Ar-Rofi'i Camat Kemiri serombongan disambut oleh Bapak Kiai setempat yang menjadi imam pada masjid tersebut dengan beliau menjelaskan akan seperti apa dan di sebelah mana nantinya Bupati Purworejo serombongan dipersilahkan untuk mengisi saf dalam sholat tarawih keliling tersebut. Kepala Desa Loning berharap nantinya masjid akan ramai karena warga siap menyambut Bupati Purworejo dan juga mengikuti sholat tarawih bersama.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment