Lomba Nyanyi Solo Ketua TP PKK Desa Se Kecamatan Kemiri Tahun 2019
Lomba Nyanyi Solo Ketua TP PKK Desa Se Kecamatan Kemiri Tahun 2019

By ADMIN 29 Agu 2019, 16:03:24 WIB Kegiatan

Kemiri ( 14/8 ) PKK Kec. Kemiri ikut berperan dalam peringatan HUT ke 74 Kemerdekaan RI, dengan lomba nyanyi solo dg iringan organ tunggal. Lomba yg diikuti semua Ketua Tim Penggerak PKK menjadi bukti PKK tampil untuk mengisi kemerdekaan RI. Dengan PD setiap peserta lomba melantunkan sebuah lagu dengan berbagai gaya dan berbagai hasil, ada yg pales, ada yg pas pasan , ada yg mirip penyanyinya dan ada yg memang enak didengarkan menjadi tontonan yg menarik oleh peserta itu sendiri, juri, penyelenggara dan beberapa orang yg sempat menonton. Lomba yg diawali dengan duet harmonis Bapak Camat dengan Ibu Ketua Tim PKK Kec. menjadi event yg patut dilangsungkan pada tahun yg akan datang. Lomba ini juga bertujuan untuk meningkatkan percaya diri bagi Ibu 2 PKK dalam setiap penampilannya dalam berbagai kegiatan. Lomba seni ini juga menjadi media pemersatu setiap insan pkk, dalam kegiatannya membina kesejahteraan keluarga. Lomba yg berlangsung di Balai Desa Kluwung diikuti 38 peserta dari 40 desa di Kec. Kemiri. Hadir pada kesempatan itu Camat Kemiri, Ketua TP PKK Kec. Kemiri beserta jajaran pengurusnya. Hidup Jaya PKK.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment