Sutoragan Bersholawat
Sutoragan Bersholawat

By ADMIN 21 Des 2023, 09:54:25 WIB Kegiatan
Sutoragan Bersholawat

Keterangan Gambar : Sutoragan Bersholawat


Rabu (21/12) Berlokasi di Halaman Madrasah Ibtidaiyyah (MI) Imam Puro Desa Sutoragan, Sutoragan Bersholawat diselenggarakan dengan mengundang Forkompincam Kemiri, Perangkat Desa Sutoragan dan sekitarnya, serta warga masyarakat Desa Sutoragan. Pada kegiatan yang dimulai pukul 20.00 WIB tersebut, Camat Kemiri hadir dan memberikan sambutan. Beliau mengucapkan terima kasih kepada segenap panitia yang telah menyelenggarakan acara sedemikian rupa sehingga kegiatan dapat terlaksana dengan baik. Harapannya kedepan, kegiatan baik akan terus dapat dilestarikan oleh generasi penerus apalagi ada syiar islam dalam kegiatan tersebut. Beliau menambahkan, dimasa yang memasuki masa kampanye ini, semoga kegiatan yang mulia seperti ini tidak didomplengi untuk pemilu, kecuali caleg yang menyelenggarakan. Tujuan dilaksanakannya kegiatan tersebut adalah untuk menyebarluaskan syiar islam yang dapat merengkuh banyak kalangan dan meningkatkan eksistensi MI Imam Puro Sutoragan.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment