Halal Bi Halal Pemdes Purbayan dan Guru SD Purbayan dengan Camat Kemiri
Halal Bi Halal Pemdes Purbayan dan Guru SD Purbayan dengan Camat Kemiri

By ADMIN 17 Apr 2024, 10:00:28 WIB Kegiatan
Halal Bi Halal Pemdes Purbayan dan Guru SD Purbayan dengan Camat Kemiri

Keterangan Gambar : Halal Bi Halal Pemdes Purbayan dan Guru SD Purbayan dengan Camat Kemiri


Selasa (16/4) Berlokasi di Rumah Kepala Desa Purbayan Kecamatan Kemiri, Pemerintah Desa Purbayan dan Guru SD Purbayan berkumpul untuk Halal Bi Halal Pemdes Purbayan dan Guru SD Purbayan dengan Camat Kemiri yang dilaksanakan mulai pukul 09.30 WIB. Kepala Desa Purbayan menyelenggarakan kegiatan tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan antara Pemerintah Desa Purbayan, Guru SD dengan Camat Kemiri. Camat Kemiri yang hadir secara pribadi menggunakan kegiatan tersebut untuk perkenalan diri sebagai Camat baru mulai periode 8 Maret 2024 di Kecamatan Kemiri. Camat Kemiri mengharap semoga kerja sama antara Pemerintah Kecamatan Kemiri dengan Pemerintah Desa Purbayan beserta warganya dapat berjalan dengan baik, demi Kemiri yang lebih maju dan lebih keren kedepannya.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment