Lomba Rebana dalam rangka Peringatan HUT ke 74 RI Tahun 2019 Kecamatan Kemiri
Lomba Rebana dalam rangka Peringatan HUT ke 74 RI Tahun 2019 Kecamatan Kemiri

By ADMIN 29 Agu 2019, 16:27:32 WIB Kegiatan
Lomba Rebana dalam rangka Peringatan HUT ke 74 RI Tahun 2019 Kecamatan Kemiri

Kemiri ( 27/8 ) Rabana adalah salah satu seni musik islami yg sekarang ini sedang marak di Masyarakat pedesaan dan perkotaan. Kebanyakan dimainkan oleh ibu ibu atau kaum perempuan. Di wilayah Kemiri yg terdiri dari 40 desa, hampir semua desa memiliki Group Rebana dari Ibu 2.  Melihat kenyataan tersebut Panitia Peringatan HUT Ke 74 Kemerdekaan RI mengadakan lomba rebana untuk mendorong dan memberi semangat bagi group 2 rebana untuk giat berlatih sehingga banyak diminati masyarakat untuk pertunjukan dalam kegiatan 2 , seperti pengajian, pesta perkawinan dan acara yg lainnya. Akhirnya panitia induk mempercayakan PKK Kec. Kemiri untuk menjadi panitia Lomba Rebana. Lomba yg diikuti oleh 27 Group Rebana yg tersebar di wilayah Kemiri sangat mendapatkan perhatian pengunjung dari pagi sampai menjelang malam.  Peserta dengan kostum yg menarik sangat antusias menampilkan lagu wajib dan lagu pilihan yg ditentukan oleh panitia.Dari segi kemeriahan dan banyaknya pengunjung loma rebana patut dijadikan unggulan kegiatan HUT RI untuk tahun tahun yg akan datang. Akhirnya dengan Juri, ng berasal dari Kecamatan Pituruh, Kec. Gebang dan Kec. Kemiri dalam sidangnya memutuskan Group Rebana Desa Gesikan menjadi juara 1 , dan diikuti group Desa Paitan juara 2 serta Group Rebana Kroyolor sebagai Juara 3.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment