Merti Desa Sidodadi
Merti Desa Sidodadi

By ADMIN 05 Feb 2024, 14:56:21 WIB Kegiatan
Merti Desa Sidodadi

Keterangan Gambar : Merti Desa Sidodadi


Minggu (4/1) Berlokasi di Desa Sidodadi Dusun Karang Tengah, Pemerintah Desa Sidodadi menyelenggarakan Merti Desa Sidodadi dengan mengundang Forkompincam Kemiri, Kepala Desa dan Perangkat Desanya, Tokoh masyarakat dan warga desa Sidodadi. Tujuan diselenggarakannya kegiatan ini adalah untuk menjaga keamanan Desa Sidodadi dari mara bahaya yang diyakini oleh warga Desa dengan menyelenggarakan pagelaran wayang kulit. Tradisi ini telah berjalan bertahun tahun dan telah menjadi tradisi bagi warga Desa Sidodadi. Bapak Taufik Bagus Setyoko,S.IP.,M.Ec.Dev selaku Camat Kemiri hadir dalam kegiatan tersebut dan memberikan sambutan dengan mengungkapkan rasa syukur yang besar kepada Alloh SWT dan mengapresiasi kepada pemerintah Desa SIdodadi yang telah menjaga tradisi secara turun temurun. Beliau menambahkan semoga keyakinan yang telah tertanam senantiasa membawa kebaikan kepada semua warga Desa Sidodadi. Camat Kemiri memberikan himbauan kepada semua hadirin untuk menggunakan hak pilih dalam pemilu serentak 2024 yang tinggal menghitung hari. Jangan sampai merasakan penyesalan diakhir karena tidak menggunakan hak pilih dengan bijak.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment