Penerimaan Tim Verifikasi ODF / SBS di Desa Bedono Karang Duwur
Penerimaan Tim Verifikasi ODF / SBS di Desa Bedono Karang Duwur

By ADMIN 28 Nov 2019, 10:25:38 WIB Kegiatan
Penerimaan Tim Verifikasi ODF / SBS di Desa Bedono Karang Duwur

Kemiri ( 8/11) Desa Bedono Karang Duwur menerima Tim Ferivikasi ODF / SBS ( stop buang air besar sembarang)  dari DKK Kab. Purworejo yg dipimpin Sdr. Sigit. Setelah dilakukan ferivikasi di 3 dusun, yakni dusun Bulusari, dusun bedono kr duwur dan dusun krajan, tim ferivikasi menyatakan bahwa desa Bedono Karang Duwur dinyatakan mendapat sertifikat ODF atau desa yg sudah bebas buang air besar sembarangan. Untuk wilayah desa Puskesmas Winong adalah desa yg pertama yg bebas buang air besar sembarangan adalah desa Bedono Kr Duwur. Hadir pada kesempatan itu, Forkompincam Kemiri,  Kasi PMD hadir mewakili Camat Kemiri, Tim Monitoring ODF Kab. Purworejo,  Anggota Koramil, Kapolsek Kemiri, Kepala Puskesmas Winong, Pemdes Bedono Kr. Duwur, BPD, PKK , Kader Kesehatan dan tamu undangan lainnya. Dan saat peringatan Hari Kesehatan Nasional hari selasa tanggal 12 Nopember 2019 sertifikat ODF untuk Desa Bedono Karang 
Duwur akan diserahkan bersama dengan 76 desa yg lain se kab. Purworejo.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment